Nazaruddin (kanan) serahkan buku kepada Kabid Pengelolaan Bahan Pustaka dan Arsip Sumut (5/4). |
Buku yang diserahkan oleh Nazrudin adalah buku Strategi Najmah yang ditulis oleh Dr. Najmah serta Buku Pendamping PKn Kelas IX yang ditulis oleh beberapa orang anggota Pergumapi. Penyerahan dilakukan Nazaruddin ketika menghadiri acara Pertemuan Penulis dan Pembaca Tahun 2018 yang dilangsungkan di Hotel Madani Medan.
Acara yang dihadiri oleh Kepala Dinas Perpustakan dan Arsip se-Sumatera Utara, penulis, pustakawan, pegiat literasi, serta komunitas TBM itu dilaksanakan tanggal 4-5 April 2018. Nazaruddin hadir mewakili kepala madrasah tsanawiyah dari Langkat.
Nazaruddin mengaku sangat terkesan bisa hadir dalam acara seperti itu. Melalui pertemuan tersebut, dirinya mendapatkan materi tentang teknik menulis fiksi dan nonfiksi, teknik membuat tulisan di media massa, serta penguatan komunitas literasi.
"Kegiatan ini sangat berkesan bagi saya bahwa ternyata sangat banyak manfaat jika kita menjadi seorang penulis produktif," ungkap Nazar. (*)
Thanks for reading Nazaruddin Serahkan Buku Karya Anggota Pergumapi kepada Dinas Perpustakaan dan Arsip Sumatera Utara | Tags: Berita
Next Article
« Prev Post
« Prev Post
Previous Article
Next Post »
Next Post »
0 komentar on Nazaruddin Serahkan Buku Karya Anggota Pergumapi kepada Dinas Perpustakaan dan Arsip Sumatera Utara
Posting Komentar